Tiga Aplikasi untuk Mewarnai Folder Agar Tidak Membosankan

3 Aplikasi untuk Mewarnai Folder Kamu Agar Tidak Membosankan



Sebagian besar tampilan folder didominasi dengan warna kuning. Bosan dengan folder kamu yang warnanya itu-itu saja? Sebetulnya kamu bisa memanfaatkan beberapa software untuk mengganti warna folder tersebut menjadi beraneka ragam.


Bukan saja bermanfaat untuk ‘menyegarkan mata’, tetapi dengan mengganti warna dan tema folder, kamu sekaligus bisa juga menandai folder-folder yang khusus dan penting untuk kamu.
Berikut ini PG menampilkan tiga software yang bisa kamu manfaatkan untuk mengubah dan mengganti warna folder kamu, juga mengganti tema dan tampilan folder agar lebih khas dan sesuai dengan keinginan kamu.

1. Folder Marker Free (Khusus XP)

3 Aplikasi untuk Mewarnai Folder Kamu Agar Tidak Membosankan

Folder Marker adalah software khusus Windows XP yang memungkinkan kamu untuk mengubah warna folder tertentu dengan aneka pilihan warna yang sudah disediakan. Bukan itu saja, ada pilihan aneka bentuk folder yang bisa juga kamu aplikasikan terhadap folder kamu. Dengan demikian kamu bisa membedakan folder kamu dengan folder lainnya.
Folder Marker juga memberikan fasilitas untuk kamu mengubah bentuk folder, memasukkan ikon ternentu dalam bagian folder kamu sehingga menjadi lebih khas dan menarik.
Kamu bisa mendapatkan Folder Marker di:
Oya, bila kamu memutuskan untuk mendownload Folder Marker dari halaman utama situs tersebut, pilihlah opsi Free Download. Sebab opsi satunya yang berbayar namun dijanjikan gratis tersebut hanya dapat diperoleh bila kamu membeli item lain dari developer yang sama. Yang gratis pun sudah keren kok untuk mewarnai folder-folder kamu. Folder Marker ini memang cocok untuk menandai folder-folder penting, terutama bagi kamu yang menggunakan Windows XP.



2. Folder Colorizer

3 Aplikasi untuk Mewarnai Folder Kamu Agar Tidak Membosankan




Folder Colorizer adalah software yang bisa secara khusus digunakan mewarnai folder. Pilihan warna dari Folder Colorizer sangatlah banyak dan dengan efek aero glass yang keren. Menurut PG, Folder Colorizer amatlah cocok bila diaplikasikan pada Windows 7 dan Windows 8.
Dapatkan Folder Colorizer di:
Kamu bisa memanfaatkan Folder Colorizer untuk mengubah dan menonjolkan folder tertentu agar nantinya kamu lebih cepat mengenali folder-folder penting milik kamu.

3. Folderico

3 Aplikasi untuk Mewarnai Folder Kamu Agar Tidak Membosankan

Folderico adalah software untuk mengganti tampilan folder dengan mudah dan cepat. Ditambah lagi Folderico memiliki theme yang siap pakai dan kamu juga bisa menambahkannya dengan mendownload themenya

3 Aplikasi untuk Mewarnai Folder Kamu Agar Tidak Membosankan





Memanfaatkan Theme Folderico akan lebih membuat bentuk folder kamu variatif sehingga langsung menarik perhatian ketika kamu ingin menonjolkan data tertentu yang tersimpan di folder kamu.
Download Folderico
Download Folderico Theme
Folderico adalah pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin mengubah secara ekstrim tampilan desktop kamu dalam hal ragam foler yang ada. Folderico cocok untuk digunakan bagi Windows 7 dan Windows 8 untuk mempercantik tampilannya.

Nah, ketiga software di atas adalah software yang cocok digunakan untuk mengubah dan mempercantik folder kamu. Dengan software ini, bukan saja mendapatkan folder yang cantik, kamu juga bisa memberikan kesan yang lebih terhadap folder tertentu sehingga nantinya kamu akan lebih ingat dimana kamu menyimpan data-data penting kamu.

sumber:
http://www.pusatgratis.com/software/3-aplikasi-untuk-mewarnai-folder-agar-tidak-membosankan.html








Tidak ada komentar:

Posting Komentar